Suatu saat sebelum dan sesudah si Dul mati (komik review)

Tawuran pelajar. Carut Marut dunia pendidikan. Dua tema tersebut adalah tema yang diangkat oleh komik ini. Komik yang dibuat tahun 2002 silam tampaknya masih relevan dengan keadaan tahun 2012 ini. Kejadian yang menimpa pelajar sma 6 yang tewas saat tawuran dengan sman 70 pada bulan oktober 2012 lalu membuat saya teringat pada komik yang digambar oleh Didoth Purnomo ini ( klik disini untuk berteman dengan Didoth Purnomo di facebook ) Komik ini bercerita tentang Si Dul, seorang pelajar SMA yang rajin dan pintar. Meski ia sebenarnya tidak menginginkan terjadinya tawuran, namun atas dasar solidaritas kepada teman temannya, ia pun akhirnya terlibat dalam tawuran yang menewaskannya tersebut. Cerita tak berhenti disitu. paska kematian si Dul, stasiun stasiun televisi mengadakan dialog dialog dengan para tokoh tokoh. Namun hasil diskusi tersebut hanyalah klise, mengganti kurikulum, sosialisasi anti tawuran, padahal yang dibutuhkan (menurut komikus pastinya) adalah perubahan sistem pendi...